Belum ada komentar

Bunda Maria Menyemangati dan Mempersatukan

Bulan Mei 2023 adalah bulan yang menjadi penyemangat dan pemersatu bagi Umat Allah di Lingkungan St. Theresia 4 karena bisa berkumpul dari rumah ke rumah demi devosinya pada Bunda Maria yang diwujudkan dalam Novena Doa Rosario.

Dengan penuh suka cita, segala puji, syukur, harapan dan permohonan dipanjatkan Umat Allah Lingkungan St. Theresia 4 dengan berdoa bersama Bunda Maria yang selalu menyertai hidup keseharian kita semua.

Semangat berdevosi pada Bunda Maria memuncak pada Novena Doa Rosario IX karena diwujudkan dengan berziarah ke Taman Doa Bunda Maria Sareng Para Rasul (BMSPR) Sukaraja Bogor yang dilaksanakan pada hari Minggu / 28 Mei 2023.

Alhasil 31 orang memenuhi seluruh kursi yang tersedia dari 1 unit bus yang disewa, berangkat pada pukul 05.45 yang didahului dengan doa. Dalam perjalanan sie liturgi lingkungan memaparkan secara singkat susunan acara dan sekilas tentang Taman Doa BMSPR, dilanjutkan dengan pembagian makan dan minum untuk sarapan.

Pada pukul 06.40 Bus sudah berada pada lokasi jalan masuk menuju Taman Doa BMSPR, namun karena sempitnya jalan masuk dan demi menghindari pasar, maka berkat bantuan seorang Bapak Pengojek yang memandunya, bus dapat tiba di lokasi Taman Doa BSMPR pada pukul 06.50.

Setelah turun dari bus, para peserta langsung mempersiapkan diri untuk kemudian berjalan menuju ke patung Bunda Maria Sareng Para Rasul untuk sama-sama berdoa Rosario, tapi ternyata sudah ada sekitar 50 orang dari Ibu-Ibu WK St. Clara Gereja Stella Maris Paroki Pluit yang akan bersiap untuk berdoa Rosario. Puji Tuhan mereka menerima ajakan kami untuk berkolaborasi berdoa Rosario bersama dengan maksud supaya kami bisa selesai Doa Rosario pada jam 08.00 karena kegiatan akan dilanjutkan untuk mengikuti Misa Perayaan hari Pentakosta pada pukul 08.30 di Gereja St. Andreas Sukaraja Bogor yang berjarak kurang dari 1 KM dengan berjalan kaki.

Selesai Misa peserta ziarah kembali berjalan kaki menuju Taman Doa BMSPR untuk berdoa pribadi dilanjutkan dengan foto-foto secara pribadi dan bersama sampai dengan pukul 11.15 karena acara akan dilanjutkan untuk makan siang bersama di restoran de’leuit – Bogor.

Selesai makan siang di restoran de’leuit Bogor, seluruh peserta meluncur ke jalan Surya Kencana untuk beli oleh-oleh dan kuliner diberi waktu sampai dengan jam 17.30 supaya sudah kembali ke Bus untuk pulang.

Dalam perjalanan pulang, acara diisi dengan doa syukur dan penyampaian kesan dan pesan mengikuti ziarah. Puji Tuhan para peserta menyatakan puas dan berterima kasih bisa ikut dalam acara dan memohon untuk bisa diadakan kembali.

Semoga apa yang menjadi Doa dan Harapan dari Novena Doa Rosario di Bulan Maria sungguh seturut dengan kehendak Bunda Maria untuk disampaikan kepada putranya Yesus yang pasti takkan menolaknya.

Salam Damai Yesus Kristus

Dinarasikan oleh Lufti (Sie Liturgi Lingkungan St. Theresia 4)

Beri komentar